Aplikasi BBM merupakan layanan pesan instan yang terkenal dan disukai banyak pengguna smartphone. Hampir semua pengguna smartphone menggunakan aplikasi BBM. Hal ini disebabkan BBM buatan BlackBerry RIM Kanada efektif sebagai alat komunikasi. BlackBerry Messenger juga sangat mudah digunakan.
Ketika BBM secara resmi tersedia untuk smartphone dengan sistem operasi Android, aplikasi BBM di Android langsung diunduh oleh jutaan penggunanya. Aplikasi ini sering mendapatkan Update dari segala sisi. Update dilakukan oleh pengembangnya setiap terjadi permasalahan maupun setelah mendapat banyak keluhan.
Anda merasakan aplikasi BBM Android anda sering lemot dan susah digunakan? Kenapa ya sering demikian? Aplikasi BBM lemot karena penggunaan RAM-nya yang sangat boros. Bisa juga kekurang-optimalan ini karena kapasitas RAM pada perangkat sangat minim. Nah cobalah lakukan beberapa langkah-langkah ini supaya aplikasi BBM di Android selalu lancar digunakan. Inilah Cara Mengatasi Lemot BBM pada Smartphone Android:
Miliki Akses Root Android
Agar aplikasi BBM berjalan maksimal, maka konsumsi RAM di Android harus meminimalisir. Cara meminimalisirnya? Hape Android wajib telah memiliki akses root!.
Awam dengan dunia root? Googling aja . Ketahuilah: beda hape, beda cara root. Praktisnya, pake aplikasi Root Framaroot atau Root Master yang tersedia di Google Play Store.
Install Disable Service
- Hape Android anda sudah punya akses root?
- Sekarang tinggal download aplikasi Disable Service yang sudah siap diunduh dari Google Play Store, gratis.
- Sebagai informasi; aplikasi Disable Service ini juga mendukung perangkat bers system operasi Android 2.2 Froyo dan ukurannya cuma 588 KB aja.
Jika sudah selesai mengunduhnya, langkah selanjutnya adalah:
- Jalankan aplikasi Disable Service. jikamana pada layar terdapat perintah Superuser Request yang mewajibkan mengklik Grant. Grant itu artinya yang artinya memberi akses aplikasi ini untuk masuk ke dalam sistem Android.
- Untuk pengguna aplikasi Android 2.3 Gingerbread ke atas, pengguna diharuskan mengklik USB Debugging Mode yang biasanya terdapat di menu setting pada bagian Developer Options.
Optimasi Selanjutnya
Pastikan smartphone Android sudah mendapatkan akses root. Periksa juga hape anda telah memberi izin jalan aplikasi Disable Service. Sekarang waktunya optimasi.
- Buka aplikasi Disable Service. Lihat daftar aplikasi apa saja yang berjalan. Di smartphone anda akan berjalan aneka aplikasi seperti: Push Service, Upload Service, Pull Ads Service dan lain-lain.
- Pilihlah aplikasi BBM Service dan BBM Account Service, caranya centang saja. Hati-hatilah jangan sampai salah centang, nanti malah mencentang aplikasi lain yang tidak di perlukan.
- Lalu setelah memilih aplikasi BBM yang tampil di layar, Anda bisa langsung keluar dari aplikasi.
- Kemudian lanjutkan dengan me-root perangkat Android.
- Sekarang buka kembali aplikasi BBM di Android
- Rasakan bedanya sekarang. Aplikasi BBM sekarang terasa ringan
Catatan: Sering-seringlah hapus Cache. Cara praktis hapus cache bisa pakai aplikasi pihak ketiga seperti Clean Master atau One Tap Cleaner. Kenapa harus selalu hapus cache? Supaya fitur dan aplikasi di Android jadi lebih Optimal.
Pembaca, cara dan trik di atas bisa menjadi solusi para pecinta Android supaya aplikasi BBM tidak terasa lemot. Perlu ketahui pilihlah aplikasi pihak ketiga yang sesuai dengan perangkat Droidlovers demi kenyamanan dan ke amanan dalam penggunaan aplikasi. Aplikasi-aplikasi dari pihak ketiga seperti bosster dan sebagainya yang justru membuat hape anda tambah lambat. Mujeck/dari berbagai sumber